Jumat, 21 Februari 2014

Ketika Waktu Maghrib

Waktu sholat maghrib adalah dimulai setelah terbenamnya matahari dan berahir saat mega merah telah hilang dan tidak terlihat.
Menjelang waktu maghrib, alam berubah ke awarna merah dan di waktu ini kita kerap dinasehatkan oleh orang-orang tua agar tidak berada diluar rumah, karena spectrum warna pada waktu ini menghampiri frekuensi Jin dan Iblis (Infra-Red). Ini berarti Jin dan Iblis pada waktu ini amat bertenaga karena mereka resonan dengan alam. Repost dari akun twitter Rumah Zakat (@rumahzakat)

Do’a ketika sore hari
v  Di sore hari kami berada dan kerajaan langit beserta isinya adalah milok Alloh. Segala puji hanya milik Alloh. Tidak ada sekutu bagi-Nya. Tidak ada Ilah ‘Tuhan’ selain Dia. Kepada-Nya-lah tempat kembali
v  Disore hari kami berada dalam kedaan fitrah Islam dan nikmat Ikhlas da tetap dalam agama nabi kami Muhammad SAW dan dalam ajaran bapak kami Ibrahim yang lurus. Dia bukanlah termasuk orang-orang musyrik (yang menyekutukan Alloh)
v  Ya Alloh, sesungguhnya aku di sore ini dalam keadaan mendapat nikmat, sehat, dan penjagaan rahasia, maka sempurnakanlah atasku nikmat peberian-Mu, sehat dari Mu, dan keterjagaan rahasia oleh Mu di dunia dan di ahirat
v  Ya Alloh, nikmat apapun yang Kau berikan disorehari kepadaku atau kepada seseorang dari makhluk Mu, tiada lain hanya dari Mu, tidak ada sekutu bagi Mu. Maka bagi Mu segala puji dan syukur (Sumber: Al-Imam Asy-Syahid Hasan Al-Banna)